Nusa One - Kamis, September 8 2022

Polres Abdya Resmikan Dua Polsubsektor di Kecamatan Setia dan Lembah Sabil

Polres Abdya Resmikan Dua Polsubsektor di Kecamatan Setia dan Lembah Sabil
  
Penulis
|
Editor

NusaOne.com|Abdya – Mewujudkan cita-cita masyarakat, Kepolisian Resor (Polres) Aceh Barat Daya (Abdya) hari ini Selasa (6/9/2022) malakukan pengukuhan dan peresmian Polsubsektor di Kecamatan Setia dan Lembah Sabil.

Kapolres AKBP Dhani Catra Nugraha, SH SIK MH melalui Waka Polres Kompol Muhayat Effendie SH MH, dalam sambutannya mengatakan bahwa proses pembangunan Polsubsektor Setia dan lembah Sabil dapat dilakukan dengan kerjasama antara pihak pemerintah dan masyarakat setempat.

Selanjutnya, Ia berharap, pembangunan dua Polsubsektor ini kedepan dapat Menjadi Kapolsek defenitif.

“Semoga dengan diresminya Subsektor Setia,dan lembah Sabil semakin membawa manfaat yang lebih baik untuk masyarakat kususnya dalam hal pelayanan” terangnya.

Senada disampaikan Ketua DPRK Nurdianto didampingi Ketua Komisi A Sardiman menyebutkan bahwa pengukuhan yang dilakukan hari ini adalah langkah awal untuk membuat tempat pengaduan masyarakat ketahap yang lebih tinggi, yaitu dari Subsektor menjadi Kapolsek.

“Tentu, hal ini akan kita capai bersama, baik masyarakat maupun Forkopimkab dan kami DPRK Abdya juga siap mendukung dan memperjuangkan pembangun Subsektor Setia dan lembah Sabil naik ke peringkat menjadi Kapolsek,” pungkasnya.

Bagikan:

Tinggalkan Komentar