NusaOne.com|Aceh Besar – Panglima Kodam Iskandar Muda Mayjen TNI Mohamad Hasan didampingi Irdam IM Brigjen TNI Niko Fahrizal, M.Tr (Han) beserta Asintel dan Aster Kasdam IM serta Kapendam IM berkunjung ke Kantor Redaksi Harian Serambi Indonesia di Jln. Raya Lambaro Km 4,5 Desa Meunasah Manyang, Kec. Ingin Jaya, Kab. Aceh Besar, Senin (03/10/2022).
Kedatangan Pangdam IM beserta beberapa perwira dari Kodam IM disambut hangat secara langsung oleh Pendiri dan Pemimpin Umum Harian Serambi Indonesia Bpk. H. Sjamsul Kahar, Pemimpin Redaksi Bpk Zainal Arifin, dan beberapa Staf dari Harian Serambi Indonesia.
Dalam membuka acara Pemimpin Redaksi Bpk Zainal Arifin menjelaskan secara singkat sejarah singkat Harian Serambi Indonesia sebagai bagian dari Grup Tribun News, yang sejak 2018 mengikuti perkembangan era digital sehingga mampu bertahan dan terus tumbuh termasuk saat menghadapi situasi sulit kala pandemi Covid-19.
Kemudian Pemimpin Umum Harian Serambi Indonesia Bpk. H. Sjamsul Kahar menyampaikan ucapan terima kasih dan menjadi suatu kehormatan atas kedatangan Pangdam IM beserta rombongan ke Kantor Harian Serambi Indonesia.
“Seiring perjalanan waktu macam-macam problem yang telah dihadapi Aceh. Kita ingin keadaan yang lalu segera berlalu, sekarang masuk era damai yang diharapkan pembangunan berjalan dan ekonomi berjalan. Kami sangat mengharapkan dukungan dari Kodam IM agar program-program pembangunan di Aceh berjalan sukses”, ucap Bpk. H. Sjamsul Kahar.
Sementara itu Pangdam IM Mayjen Mohamad Hasan menyampaikan rasa bahagia sekaligus permohonan maaf karena sebenarnya sudah lama sekali ingin berkunjung ke Harian Serambi Indonesia, namun karena berbagai kesibukan dan kegiatan, baru bisa terealisasi sekarang.[]